Senin, 02 Maret 2009

BERSIAPLAH MENGAHADAPI KEGAGALAN

"Sukses bukan berarti tidak pernah gagal, akan tetapi seberapa cepat kita bangkit ketika gagal"


Kegagalan dan kesuksesan adalah dua sisi mata uang yang saling melengkapi. Orang yang ingin sukses harus tahu bahwa ada saat-saat kegagalan. Yang penting bukan sekedar mencari jalan sukses, tetapi juga memahami dan mengerti "apa yang menyebabkan kegagalan." Bukan meratapi "mengapa ini tejadi," tetapi harus dilakukan antisipasi dan mengatasinya.

Oleh karena itu pentinglah sebuah perencanaan. Karena perencanaa adalah menulis kegagalan di atas kertas. Allah 'Azza Wa Jalla mendefinisikan kesuksesan sebagai "Terhindar dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga."